Beberapa waktu lalu Blackberry telah mengumumkan bahwa Blackberry Messanger (BBM) akan segera menyambangi platform Android Gingerbread. Kini belum resmi dirilis, aplikasi BBM for Gingerbread itu sudah bisa diunduh.
Dilansir Softpedia,
Jumat (31/1/2014), sebenarnya aplikasi BBM akan bisa digunakan oleh
pemilik ponsel atau tablet Gingerbread mulai bulan depan.
Tapi ternyata
aplikasi itu telah bocor dan dapat di-download oleh para pengguna gadged ber-platform Gingerbread.Selain itu, ada beberapa penambahan fitur di BBM seperti Find Friends on BBM yang telah dimasukkan di BBM untuk Android 2.0. Namun ada beberapa catatan, fitur baru itu hanya bisa dinikmati oleh pengguna Android dan Ios pada bulan Februari bersamaan dengan meluncurnya BBM Voice.
Sejauh ini BBM untuk Gingerbread dapat berjalan cukup baik di smartphone
Android. Kemudahan itu dinilai sebagian kalangan mencerminkan
Blackberry telah fokus bekerja agar bisa dinikmati olah pengguna Android
Gingerbread dengan baik.
Saat ini, masih ada sekitar 21% pengguna Gingerbread dari total keseluruhan penggguna Android. Hal ini berarti ada jutaan pengguna yang dapat men-download dan menginstal BBM secepatnya.
Sumber: solopos.com
Saat ini, masih ada sekitar 21% pengguna Gingerbread dari total keseluruhan penggguna Android. Hal ini berarti ada jutaan pengguna yang dapat men-download dan menginstal BBM secepatnya.
Sumber: solopos.com
0 komentar:
Posting Komentar